KEGIATAN DI HARI KE-2 BIMTEK SAKIP DAN PENUTUPAN KEGIATAN


BANDUNG – HUMAS: 27 Juli 2022 – `BIMTEK (Bimbingan Teknis) SAKIP yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Bandung telah memasuki hari kedua dan yang terakhir. Pada hari kedua (26 Juli 2022), materi SAKIP yang dibawakan oleh tim auditor dari BAWAS dipaparkan dari deskripsi secara  umum hingga simulasi pengisiannya disertai dengan sesi tanya dan jawab dari masing-masing peserta. Kegiatan tersebut berlangsung dari pukul 08.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB.

Pada malam harinya, Bapak Subiharta, S.H., M.Hum., selaku Hakim Tinggi Bandung menyampaikan materinya sebagai penutup rangkaian BIMTEK SAKIP kali ini sebelum secara resmi ditutup. Setelahnya, beliau menyampaikan sambutannya yang sekaligus mewakil Ketua Pengadilan Tinggi Bandung yang berhalangan hadir saat itu. Sambutan ini diikuti dengan pelepasan nametag secara simbolis sebagai pertanda dari akhir rangkaian acara BIMTEK SAKIP. Selain itu, penyerahan penghargaan berupa sertifikat diberikan kepada masing-masing perwakilan dari peserta BIMTEK.

Di akhir acara, terdapat penyerahan penghargaan kepada PN Tasikmalaya sebagai role model dan foto bersama sebagai penutup BIMTEK.