logo pengadilan tinggi jawa barat website ramah difable

UPACARA PERINGATAN HARI PAHLAWAN KE 73

12Nov

Ditulis oleh admin

BANDUNG-ADMIN; Bertempat di Halaman Depan Kantor Pengadilan Tinggi Bandung, Senin 12 November 2018 dilaksanakan Upacara Bendera memperingati Hari Pahlawan 10 November yang dipimpin oleh Pembina Upacara Ketua Pengadilan Tinggi Bandung. Upacara diikuti oleh para Hakim Tinggi, Hakim Ad Hoc Tingkat Banding, para Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional dan karyawan/wati Pengadilan Tinggi Bandung.

Dalam sambutannya, Pembina Upacara H. Arwwan Byrin, SH., MH. mengingatkan bahwa peringatan ke-73 Hari Pahlawan sama dengan usia Mahkamah Agung. Sesuai dengan visinya untuk mewujudkan Badan Peradilan Indonesia yang Agung maka Mahkamah AGung telah melakukan beberapa terobosan luar biasa dalam menyongsong peradilan yang modern berbasis Teknologi Informasi yaitu pertama, program Akreditasi Penaminan Mutu (APM) di lingkungan peradilan umum khususnya di Jawa Barat dimana Pengadilan Tinggi Bandung dan semua Pengadilan Negeri telah terakreditasi. Kedua, penerapan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) di seluruh satuan kerja sebagai bentuk layanan prima kepada masyarakat pencari keadilan serta ketiga penerapan e-court sesuai amanat Perma No.3/2018 dimana proses berperkara sudah menggunakan layanan internet walaupun sampai saat ini masih ada 5 (lima) pengadilan negeri yang belum bisa menerapkan e-court. Namun diharapkan semua pengadilan negeri di Jawa Barat dalam waktu dekat sudah mampu menerapkan e-court (admin).